P2KP Nordik ke Bandung
Selasa 29 Juli 2025 Pukul 05,30 peserta wisata sudah mulai berdatangan di Gedung Promoter Rumah Sakit Bhayangkara TK 1 Kramat jati Jakarta Timur. 3 bus besar telah siap membawa 107 Anggota Paguyuban Pensiunan Kesehatan Polri (P2KP) Tujuan wisata nordik jilid 7 ke Bandung.
Berhubung berangkat lebih pagi, beberapa teman yang rumah cukup jauh berniat shalat subuh di RS Polri. Selain itu membawa perlengkapan Tongkat Nordik serta Perlengkapan Shalat. Diingatkan pula nanti membawa kaos warna orange untuk salin / bertukar seragam P2KP setelah olahraga jalan kaki.
Panitia telah mengatur rapi sesiapa naik di Bus 1, Bus 2 dan Bus 3. Tepat Pukul 06.oo Setelah penjelasan tata terbtib kenyamanan dan keselamatan perjalanan serta tentang agenda wisata. Brigadir Jendral Polisi (P) Drs H. Sutrisno Untoro Apt memimpin doa. Tak lupa berfoto bersama latar belakang bus dan spanduk wisata.
Sebelum naik Bus, terdengar yel yel yel teriak semangat P2KP Tetap Sertia Yes Yes Yes Luar Biasa. Seragam nan dikenakan kali ini kaos warga hijau berlogo,P2KP. Ibu nan berhijab kompak menggenakan kerudung warna ungu kekuning kuningan. Anda semua sudah paham makna dan kegunaan seragam ya. Antara lain untuk menghindari peserta kesasar alias lepas dari rombongan.
Alhamdulillah perjalanan terasa nyaman. Bukan saja didalam Bus Panitia menyediakan begitu banyak peganan kue dan air mineral. Namun lebih dari itu ada pula fasilitas karaoke. Bergantian bapak bapak dan emak emak pangsiunan berdendang ria. Tentu saja sesuai dengan irama kegemaran masing masig. Ada pop, dankdunt bahkan lagu lagu lawas daerah. Ternyata cengkok emak emak dan Dr Has nyaris mengalahkan senandung Artis Soimah dan Ayu Ting Ting.
Perjalanan menempuh Tol Cikampek lanjut Cipularang menuju Bandung cukup ramai. Bus mengikuti arus perjalanan diantara mobil truk besar membawa kontainer dan Bus Bus Pariwisata. 3 Bus beriringan namun sampai di salah satu rest area Bus 2 dan bus 3 berhenti sejenak.
Anda sudah tahu anggota P2KP rerata berusia diatas 58 tahun. Wajib pula untuk singgah sejenak melepas lelah dan menuju tempat tolilet alias kebelet. Buang air kecil. Sedangkan Bus 1 terus melaju. Hebat juga tidak ada reguest ke Pak Supir untuk singgah. Pasalnya di dalam bus memang tersedia toilet mini. .
Memasuki wilayah Jawa Barat, Ketika keluar dari [intu Tol, mobil Patroli Polantas sudah menunggu. Lanjut kami dikawal sampai ketujuan pertama yaitu Kawasan Sumarecon Area Down Town Walk. Tiab tepat pukul 09.oo. Kawasan wisata ini apik banget. Kereen kata teman teman bersabab tertata rapi, bersih, banyak pepohonan, jalan lebar lebar luas. Acara diselenggarakan di Mall Sumarecon.
Tuan rumah P2KP Bandung di dukung Jajaran Biddokkes Polda Jabar telah menata tempat upacara. Ada panggung dan tersedia sedemikan banyak kursi meja. Setelah salam salaman saling menyapa dengan sahabat lama satu profesi tuan rumah acara dimulai.
Mbak Wulan pembawa Acara meminta Ketua P2KP Jawa Barat Kombes Pol (P) dr Ruliyanto, Mh menyampaikan sambutan. Dr Rully seperti biasa santai. mantan Kabisdokkes Polda Aceh dan Kabid di RS Polrui dan teralkhir Kabiddokkes Polda Metro mengucapkan selamat datang selamat menikmati keindahan dan keramahan Bandung Paris Van Java
Sambutan selanjutnya Ketua Umum Pengurus Pusat P2Kp Irjen Pol (P ) Dr Arthur Tampi. Seperti biasa Beliau menyapa hadirin dengan beberapa salam. Salam Presisi, Salam P2KP, Salam Sehat Bugar Selaras dan tak lupa Salam Literasi. Ada Pantun menyemarakan suasana pertemuaan. Beliau mengatakan ini Pantun Kreasi Uda Thamrin Dahlan . ( Awak dalam hati berguman. Bisa saja Pak Dokter Arthur, padahal itu pantun buatan Beliau sendiri. awak cuma menang nama, hahahaha)
Ucapan terima kasoih kepada P2KP Bandung berkenan menerima tetamu dari Jakarta. Bisa jadi inilah kunjungan balasan ketika beberapa bulan lalu BJPP dr H. Pramujoko dan beberapa Anggota P2KP Bandung bertandang ke Cibubur pada acara Nordik di Cibubur.
Canda dr Arthur kepada Panitia Pak Beres dan Ibu Beres telah menyiapkan jadwal berdasarkan durasi waktu. Sambil tersenyum Beliau mengatakan kita perlu toleransi perihal jadwal Pasalnya nanti olahraga Jalan kaki tongkat nordik mengelilingi kawasan Sumarecon akan terlaksana agak siang, Semoga tidak terlalu Panas.
Sabutan dilanjutkan Laporan Kelua Panita Mas Sutrisno dalam kapasitas Wakili Ketua PP P2KP. Diinformasikan persiapan kunjungan ke Bandung cukup panjang . Alamdulillah akhirnya terlaksana setelah melalui persiapam cukup intens termasuk survey ke beberapa tempat wisata Bandung.
Kali ini Kang Haji BJPP Sutrisno Untoro berkenan memimpin doa. Khusyuk, lancar doa kebaikan dan keselamatan untuk kita semua. Alhamdulillah komentar Irjen Pol (P) H. Dr Haryanto SP. PD, Mars, MH doa sudah sesuai rukun bersebab ada Salam Shalawat untuk Baginda Rasulullah Nabi Muhammad SAW. Aamiin Ya Rabbal Alamiin.
Reportase Wisata (1) selesai, dilanjutkan InshaAllah
- Salam P2KP
- Salam Literasi
- BHP, 30 Juli 2025
- TD
- Salam Sehat Bugar Selaras
- BHP, 29 Juli 2025
- TD